YAYASAN ALBIKAN PARIAMAN SUMATERA BARAT
Mewujudkan Generasi Rabbani dengan Ilmu Syar’i
Sesuai pemahaman salafush shalih dalam aqidah, ibadah, akhlak dalam tatanan kehidupan bermasyarakat Negara Kesatuan Republik Indonesia
Menjadi Lembaga Pendidikan Islam yang berbarokah dan profesional berasaskan Qur'an & Hadits

Selamat Datang di Yayasan Albikan Pariaman
Sumatera Barat

Sambutan Ketua Yayasan

Perdinan Tanjung, M. Pd

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu wa Ta’ala, Tuhan Yang Maha Esa, atas limpahan rahmat dan karunia-Nya yang diberikan kepada kita semua.

Semoga shalawat serta salam senantiasa dilimpahkan kepada Baginda Nabi Agung Nabi Muhammad, keluarga, sahabat dan orang-orang yang istiqamah mengikuti sunnah-sunnahnya.

Tujuan Pendidikan

Yayasan Albikan Pariaman Sumatera Barat

Aqidah yang bersih ( سَلِيْمُ الْعَقِيْدَةِ )

Meyakini Allah Subhanahu Wa Ta'ala sebagai pencipta pemilik pemelihara dan penguasa alam semesta dan menjauhkan diri dari segala pikiran sikap dan perilaku yang baru dalam agama khurafat serta Syirik dan meyakini bahwa Allah memiliki nama dan sifat yang mulia​

Bermanfaat (نَافِعٌ لِغَيْرِهِ)

Peduli kepada sesama dan memiliki kepekaan untuk membantu orang lain yang memerlukan pertolongan

Ibadah yang benar ( صَحِيْحُ الْعِبَادَةِ )

Terbiasa dan gemar melaksanakan ibadah yang meliputi salat puasa Tilawah Alquran dzikir dan doa serta ibadah-ibadah yang lain yang sesuai dengan Alquran dan Sunnah di atas pemahaman para sahabat

Yayasan Albikan Pariaman Sumatera Barat

Berkomitmen untuk berkontribusi dalam pembangunan generasi muda Indonesia dengan menyediakan sistem pendidikan terbaik sesuai dengan Al-Qur’an dan As-Sunnah yang dapat mempersiapkan para santri untuk menghadi tantangan di masa depan.